Sabtu, 30 November 2013

JENANG BANJIRI ALON-ALON BLORA JELANG HAUL SUNAN POJOK



 Untuk mengenang jasa Sunan Pojok di Blora, Yayasan Sunan Pojok yang mengelola komplek makam setiap setahun sekali mengadakan Haul Sunan Pojok yang diisi dengan berbagai kegiatan seperti khotmil qur'an, pengajian umum, pembersihan makam, dan berbagai kegiatan sosial.

Jumat, 29 November 2013

Blora Selatan, Khususnya Kec. Kradenan Rawan Konflik

BLORA. Jelang pelaksanaan Pemilu 2014 yang jatuh pada 9 April 2014 nanti, jajaran Polres Blora mewaspadai akan daerah potensi konflik yang ada di Blora. Sebab situasi di Blora saat ini ada beberapa hal yang perlu mendapat perhatian yang serius dan rawan akan konflik masyarakat.

Kapolres Blora AKBP Mujiyono melalui Kasat Intelkam AKP Sigit Achasanudin mengatakan bahwa situasi lokal di Blora saat ini perlu mewaspadai potensi konflik yang ada di wilyah Proyek Pengembangan Gas Jawa (PPGJ) yang ada di Desa Sumber, Kecamatan Kradenan, adanya proyek Double Track dan juga perguruan bela diri membuat ketiganya rawan konflik.

Rabu, 27 November 2013

PLTS Desa Nglebak Kec.Kradenan Kab. Blora Menjadi Percontohan Nasional

BLORA. Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) menjadikan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) komunal di Desa Nglebak, Kecamatan Kradenan, Blora, sebagai percontohan nasional.

Sabtu, 23 November 2013

Motif Pembunuhan di Plosokulon - Randublatung, Sudah Terkuak

BLORA. Tim Satuan Reserse dan Kriminal (Reskrim) Polres Blora, akhirnya berhasil mengungkap tewasnya Samin, warga Dukuh Plosokulon, Desa Kediren RT-02/RW-03, Kecamatan Randublatung, Blora. Berdasar hasil olah TKP, Samin yang ditemukan tergeletak tak bernyawa di halaman rumahnya, Rabu (20/11) sekitar pukul 10:20 WIB, dinyatakan sebagai korban pembunuhan.

Jumat, 22 November 2013

SDA Blora Melimpah tapi Melempem

Puluhan penambang liar SDA pasir hitam model
sedot mesin menjamur di Kecamatan Cepu,
Kradenan dan Kedungtuban, praktik ini
tak memberikan untung untuk kas daerah
BLORA. Eksploitasi liar (ilegal) sumber daya alam (SDA) masih terus terjadi di berbagai lokasi di Kabupaten Blora, antara lain tanah merah bahan keramik, pasir hitam dan batuan berbagai jenis. Selain SDA tersebut, daerah ini memilki SDA melimpah, seperti batu kapur, batu marmer, batu oniks, dan potensi besar lainnya.

Kamis, 21 November 2013

PENGAKTIFAN KEMBALI BANDARA NGLORAM CEPU

BLORA. Bupati Djoko Nugroho meminta dukungan kepada Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) terkait pengaktifan kembali Bandara Ngloram yang ada di Kecamatan Cepu, Blora.

Rabu, 20 November 2013

Motor Plat Merah di Lingkungan DINDIKPORA BLORA di Periksa

BLORA. Sekitar 302 kendaraan bermotor yang ada di lingkungan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dindikpora) Blora dicek fisik dan administrasi oleh Bidang Aset Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD) Blora.

Gas Pertamina PPGJ Desa Sumber, Kec.Kradenan Mulai di alirkan ke Semarang

Kradenan, Manajer Legal and Relation PT Pertamina EP Asset 4 Field Cepu, Arya Dwi Paramita, Senin  (18/11) lalu, menyatakan, Central Processing Plant (CPP) milik PT Pertamina Pengembangan Gas Jawa (PPGJ) segera mengalirkan gas hasil produksi sejumlah sumur di kawasan CPP mulai Desember 2013.

Jumat, 15 November 2013

PLTS (Pembangkit Listrik Tenaga Surya) Desa Nglebak Kec.Kradenan, Hanya Mampu menerangi 100 KK

 
PLTS di Dusun Nglebak, Desa Nglebak, Kec.Kradenan bantuan
Pemerintah Pusat kini telah dioperasikan untuk menerangi rumah warga

BLORA. Ratusan rumah warga Dusun Nglebak, Desa Nglebak, Kecamatan Kradenan, Kabupaten Blora yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Ngawi, Jawa Timur. Sebelumnya warga hanya mengandalkan lampu minyak untuk penerangan malam hari, kini sekitar 100 Kepala Keluarga (KK) di  dusun tersebut, dapat menikmati listrik dari Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) yang diberikan Pemerintah Pusat.

Sabtu, 02 November 2013

Partai GERINDA Usulkan Ibukota RI Pindah ke BLORA, Jawa Tengah

Blora - Wacana pemindahan ibukota RI dari Jakarta ke kota lain di Indonesia kembali mencuat. Partai Gerindra mengusulkan agar pusat pemerintahan dipindah ke Blora. Jawa Tengah

"Gerindra mengusulkan Blora, karena wilayah itu memiliki luas hutan yang bisa dikompesasi di wilayah lain," kata Anggota Dewan Pembina Gerindra Martin Hutabarat di Gedung DPR, Jakarta, Jumat (1/11/2013).

Blora, kata Martin, cocok untuk menjadi ibukota karena masih memiliki lahan kosong puluhan ribu hektar. Kemudian pelabuhan dekat dengan kota tersebut yakni berada di Rembang. Sedangkan Bandara terdapat di Jakarta dan Semarang.

Blora juga dinilai aman dari gempa bumi. "Jadi pusat pemerintahan sudah layak," ujarnya.

Martin telah mengutarakan usulan Gerindra kepada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Saat itu, kata Martin, terdapat pertemuan seluruh Muspida Jawa Tengah.

"Jakarta masih macet saja," katanya.