illustrasi |
Diantaranya dengan mengerahkan 280 personel, Personel polres tersebut nantinya akan ditunjang dari unsur lain seperti TNI, Pramuka serta dari Kesehatan. Personel akan di terjunkan di enam pos keamanan (Pospam) dan pos-pos tenda.
Kapolres Blora AKBP Kukuh Kalis Susilo melalui Kabag Ops Kompol Djody mengungkapkan, semua personel yang ada baik di pospam dan tenda disiapkan untuk memberikan rasa aman dan nyaman saat merayakan lebaran.
"Ini semua demi keamanan warga dan juga pemudik nantinya, kalau ada pos penjagaan tentu akan lebih tenang," kata Kompol Djody, Sabtu (28/7)
Selain itu juga, adanya pospam juga bisa menanggulangi bila adanya peristiwa yang tidak terduga, seperti adanya kemacetan lalu lintas di salah satu ruas. Pasalnya di Blora sejumlah ruas jalan banyak perbaikan yang saat ini belum selesai. Aparat juga akan lebih cepat bertindak semisal ada aksi kejahatan pencopetan atau penjabretan.
Menurutnya, pospam yang disediakan memang hanya enam, namun akan juga didirikan beberapa pos tenda di lokasi keramaian-keramaian, seperti pasar, lokasi hiburan rakyat dan pusat perbelanjaan.
Enam lokasi yang disiapkan sama seperti tahun lalu, yaitu di Pertigaan Pasar Besar Blora, Perempatan Karangjati Blora, Pertigaan Gagaan Kecamatan Kunduran yang merupakan perbatasan dengan Kabupaten Grobogan.
Di lokasi jalur Blora Cepu yang melewati hutan jati yang panjang pospam ditempatkan di Pertigaan Cabak, Kecamatan Jiken. Kemudian di Kecamatan Cepu ditempatkan di Sebelah Jembatan Ketapang yang juga pintu masuk menuju dan keluar ke Jawa Timur. Kemudian di jalur selatan di Pertigaan Wulung Kecamatan Randublatung.
"Adapaun yang berjaga di pospam sebanyak enam orang dan sejumlah anggota kemanan lainnya yang membantu," jelasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar