Senin, 30 April 2012

25 Motor Baru Untuk Petugas Penyuluh Pertanian


. . goasentono.blogspot.com - Tak ada alasan lagi bagi penyuluh pertanian di Blora mengeluh terkait luasnya wilayah tugas dan medan berat yang dilalui dalam menjalankan tugas. Pemerintah pusat melalui kementerian pertanian memberikan bantuan berupa sepeda motor kepada para penyuluh pertanian tersebut.
Jumlah sepeda motor yang diberikan sebanyak 25 buah. Jenis maupun tipe sepeda motor yang dipakai penyuluh tersebut disesuaikan dengan medan atau geografis sehingga diyakini bisa menjangkau medan berat di pelosok desa di Blora.
"Bantuan sepeda motor untuk para penyuluh tersebut dalam rangka menyukseskan program pemerintah yakni surplus beras hingga 10 juta ton di tahun 2014," ujar Kepala Dinas Pertanian Perkebunan Peternakan dan Perikanan (Dispertanbunnakikan) Blora, Sutikno Slamet, Sabtu (28/4).
Bantuan sepeda motor secara simbolis diserahkan oleh Bupati Djoko Nugroho kepada perwakilan penyuluh. Bupati sebelumnya menerima sepeda motor dari pemerintah pusat yang diserahkan anggota Komisi IV (Pertanian, Perkebunan, Kehutanan, Kelautan, Perikanan dan Pangan) DPR RI, Firman Soebagyo.
Sutikno Slamet yang juga pelaksana tugas sekretaris daerah (Plt Sekda) Blora mengemukakan untuk mewujudkan program surplus beras hingga 10 juta ton pada 2014 bukanlah hal yang mudah. Menurutnya diperlukan kerja keras dan sungguh-sungguh dari semua pihak seperti penyuluh pertanian maupun para petani sendiri.
Dia menyebutkan, meski telah mempunyai pengalaman bercocok tanam padi bertahun-tahun, para petani perlu mendapatkan pendampingan dan penyuluhan dari petugas. Terutama terkait teknologi tepat guna serta mengatasi sejumlah permasalahan yang dihadapi seperti hama dan penyakit tanaman.
"Dengan adanya sepeda motor itu, para penyuluh pertanian harus lebih giat lagi dalam menjalankan tugas. Datangi para petani yang ada di desa-desa, berikan penyuluhan hingga hasil panen padi sesuai yang diharapkan," katanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar